Cara Membuat Makanan Kreasi Seblak dengan Toping Mie Sosis dan Bakso - mas-ichal.blogspot.com

Friday, September 13, 2019

Cara Membuat Makanan Kreasi Seblak dengan Toping Mie Sosis dan Bakso

Halo para pecinta makanan, hari ini saya akan membahas makanan yang mungkin anda belu pernah memakannya. Makanan yang saya akan bahas adalah Seblak, makanan khas bandung makanan yang identik dengan krupuk basah.

Seblak adalah makanan yang dibuat karena dulu ada seseorang yang ingin makan namun bahan-bahan makanan hanya tinggal sedikit, kemudian dia meracik bahan-bahan tersebut menjadi makanan yang sampai sekarang disebut dengan seblak.

Ok, kita akan belajar bagaimana cara membuat seblak, ikuti cara pembuatannya berikut ini.
1. Haluskan dulu cabe, bawang merah, bawang putih dan garam, kemudian tambahkan air secrukupnya.
2. Goreng cabe yang sudah halus tadi denga minyak, dan tambahkan sedikit gula bagi yang suka manis.
3. Masukkan krupuk mentah yang masih basah, bakso, sosis, mie, jamur dan toping lainnya.
4. Aduk hingga tercium bau harum, kemudian tiriskan. Selesai.

Mudah bukan, semoga informasi tentang resep membuat seblak ini bisa bermanfaat, selamat siang dan selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment