Tehnik Rebound Shoot pada Olahraga Basket - mas-ichal.blogspot.com

Tuesday, March 19, 2019

Tehnik Rebound Shoot pada Olahraga Basket

Selamat pagi teman-teman semuanya, pagi hari ini kita akan membahas tentang teknik dalam permainan bola basket yaitu teknik pertahanan. Kalau berapa artikel yang pernah saya bahas sebelumnya, kita telah membahas tentang penyerangan ya sekarang kita membahas tentang pertahanan, kenapa pertahanan? karena pertahanan juga sebagai penentu kemenangan dalam permainan bola basket.

Bagian pertahanan yang paling penting dalam permainan bola basket adalah bagian rebound dan itupun ada teknik teknik-tekniknya. Sebelumnya kita akan bahas apa itu rebound. Rebound adalah muntahan bola ketika penyerang tidak berhasil untuk mencetak angka, maka otomatis bola itu akan jatuh ke mana dan siapa yang menerima, nah hal inilah yang harus dipastikan oleh bagian pertahanan.

Berikut adalah  cara melakukan teknik rebound dalam permainan bola basket:
1. Melihat pergerakan bola, kita akan tahu bola itu masuk atau tidak, kemudian terpental ke kanan atau ke kiri, jarak terpentalnya kita harus tahu semuanya dengan insting pemain bola basket kita, biasanya kalau kita sering bermain bola basket maka kita akan tahu dan hafal bola basket tersebut akan jatuh ke mana.

2. Posisi kan area penalti basket adalah milik kita karena kita bagian pertahanan sehingga jangan sampai pemain musuh masuk kedalam ruang wilayah penalti dengan cara melakukan boxout sehingga mereka tidak dapat masuk ke dalam wilayah tersebut.

3. Lakukan kepping ball atau mengamankan bola dengan cara cara menangkapnya dan kalau bisa memberikan umpan yang menusuk atau umpan terobosan kepada pemain kita, namun jika musuh mengerubungi kita maka kita melakukan kepping ball atau mengamankan bola dengan cara memeluknya erat erat, dengan cara seperti itu maka pemain musuh tidak akan merebut bola kita dan mereka akan kembali ke area wilayah mereka.

Nah itu tadi teman-teman bagaimana cara melakukan teknik rebound dalam permainan bola basket, semoga yang sedikit ini bisa menambah wawasan kalian menambah kekuatan pertahanan kalian dalam melakukan permainan bola basket. Semoga bermanfaat, selamat pagi. Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

No comments:

Post a Comment