CARA MUDAH MEROTASI GAMBAR Sesuai Posisi Gambar yang Kita Inginkan Menggunakan Aplikasi Photoshop - mas-ichal.blogspot.com

Thursday, June 10, 2021

CARA MUDAH MEROTASI GAMBAR Sesuai Posisi Gambar yang Kita Inginkan Menggunakan Aplikasi Photoshop


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat pagi teman-teman pagi hari ini saya akan memberikan tutorial bagaimana merotasi gambar sesuai dengan posisi gambar yang kita inginkan menggunakan aplikasi Adobe Photoshop 

Kadang kita mengambil gambar atau foto namun kadang kita lupa menyesuaikan posisinya, kadang juga kita mendapatkan gambar dari internet namun juga posisinya tidak kita inginkan, nah bagaimana solusi untuk mengatasi hal tersebut? Solusinya dengan melakukan editing pada gambar atau foto tersebut dengan merubah posisinya. Maka dari itu pada pagi hari ini saya akan memberikan tutorial merubah posisi gambar menggunakan aplikasi Photoshop.

Berikut Langkah-langkah cara merubah posisi gambar menggunakan aplikasi Adobe Photoshop 
1. Silakan kalian buka gambar menggunakan aplikasi Adobe Photoshop,
2. Kemudian Select All pada gambar tersebut dengan cara klik Control + A
3. Kemudian lakukan editing pada gambar dengan menekan tombol Control + T
4. Arahkan kursor pada sudut kanan atau sudut kiri atas gambar hingga membentuk panah melengkung.
5. Tekan dan tahan kemudian geser ke atas atau ke bawah pada posisi gambar yang kalian inginkan, kalau sudah silakan kalian tekan Enter.
6. Kemudian simpan gambar. Selesai gambar sudah pada posisi yang kalian inginkan. 

Kadang gambar yang bisa kita dapatkan melalui jepretan foto maupun internet banyak pada posisi yang tidak kita inginkan, maka dari itu kita tidak perlu pusing untuk mendapatkan posisi yang kita inginkan kita cukup merubah posisinya dengan melakukan editing gambar menggunakan aplikasi Photoshop. 

Mungkin itu yang bisa saya sampaikan semoga yang sedikit ini bisa bermanfaat dan selamat mencoba. 

No comments:

Post a Comment