Kita tidak hanya bisa mengakses sebuah website dari nama domain nya saja namun kita juga bisa mengakses sebuah website menggunakan IP dari website tersebut. Jadi setiap website mempunyai IP address yang berbeda-beda seperti halnya nama domain.
Bagaimana cara mengetahui ID pada sebuah website? ikuti langkah-langkah berikut ini.
1. Silakan kalian buka aplikasi “RUN” atau tekan tombol Windows + R.
2. Kemudian masukkan perintah CMD atau kita masuk ke aplikasi command prompt.
3. Pada aplikasi command prompt silahkan kalian ketik “Ping nama website” kemudian enter. Sebagai contoh “Ping www.facebook.com” tekan enter, maka secara otomatis command prompt akan menghubungkan komputer kalian ke website www.facebook.com dan ketika tersambung maka facebook.com tersebut akan berubah menjadi IP address, karena aplikasi command prompt hanya menghubungkan jaringan internet menggunakan alamat IP address to IP address. Selesai.
Nah dengan cara tersebut kita bisa mengetahui IP address pada sebuah website dengan mudah. Baik teman-teman mungkin itu yang bisa kami sampaikan semoga informasi ini bisa bermanfaat. Selamat siang dan selamat mencoba.
No comments:
Post a Comment