Cara memasang atau melepas kompor portabel pendaki gunung tidak jauh beda dengan cara memasang atau melepas kompor portabel lainnya, berikut langkah-langkah memasangnya.
1. Buka tutup tabung gas portabel, kemudian masukkan ke dalam slot gas pada kompor portabel.
2. Pastikan tabung gas sudah terkunci pada kompor portabel, ada 2 pengunci pada kompor portabel, yaitu pengunci atas bawah dan keduanya harus mengunci tabung gas tersebut.
3. Buka regulator tabung gas pelan-pelan, hingga terdengar suara gas keluar, kemudian nyalakan pematik api pada kompor, maka api akan keluar dan menyalakan kompor portabel.
4. Kompor portabel siap untuk digunakan
Cara Melepaskannya:
1. Silahkan kalian matikan nyala api dengan memutar regulator gas ke kiri atau searah jarum jam.
2. Buka pengunci tabung gas portabel dengan memutarnya hingga pada kedua pengunci terlepas.
3. Selesai.
Nah caranya seperti itu teman-teman, dengan cara ini semoga bisa membantu kalian dalam menyiapkan peralatan masak ketika mendaki gunung dengan cepat. Selamat malam dan selamat mencoba.
No comments:
Post a Comment