Cara Mendistribusikan Adonan Semen ke Lantai Tiga dengan Mudah dan Tanpa Capek - mas-ichal.blogspot.com

Sunday, January 26, 2020

Cara Mendistribusikan Adonan Semen ke Lantai Tiga dengan Mudah dan Tanpa Capek

Selamat pagi teman-teman, pagi hari ini saya akan memberikan tutorial cara mendistribusikan adonan semen ke lantai tiga atau empat dengan metode sederhana tanpa capek. Kita harus tahu informasi ini karena sering sekali tukang mendapatkan job untuk memperaiki atau renovasi gedung, nah jika tukang harus mondar-mandir dari lantai satu ke lantai tiga maka waktunya akan habis untuk pendistribusian, maka dari itu harus tahu cara bagaiaman agar adonan semen cepat sampai tanpa harus kita naik turun untuk mengambilnya.

Nah untuk itu disini saya akan memberikan tutorialnya agar temen-teman bisa tahu dan memudahkan pekerjaan tukang. Baik langsung saja ikuti tutorial berikut ini.
1. Silahkan kalian buat katrol seperti katrol pada sumur tepat di lantai tiga
2. Hubungkan katrol dengan tali karet sumur sama persis seperti timba sumur, namun ujungnya kalian beri jangkar dari begel besi
3. Nah jika ingin menaikkan adonan semen di ember tinggal kaitkan jangkar dengan ember kemudian tarik ke atas seperti kita menimba air di sumur.

Mudah bukan. Sebenarnya caranya sama seperti kita menimba air di sumur, cuma bedanya kita menimba adonan semen dan dengan cara seperti ini maka tukang akan lebih menghemat waktu dalam bekerja. Semeoga informasi ini bisa bermanfaat dan selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment