Cara Merubah Bilangan Desimal menjadi Bilangan Bulat pada Aplikasi Google Spredsheet - mas-ichal.blogspot.com

Sunday, May 12, 2019

Cara Merubah Bilangan Desimal menjadi Bilangan Bulat pada Aplikasi Google Spredsheet

Selamat siang teman-teman semuanya, siang hari ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara mengganti format angka desimal menjadi bilangan bulat pada aplikasi google spreadsheet.

Nah biasanya kita mudah mengganti bilangan desimal menjadi bilangan bulat pada Microsoft Excel, nah kalau untuk google spreadsheet agak berbeda caranya.

Baik langsung saja ikuti langkah-langkah berikut ini.
1. Klik sell dimana kalian ingin merubah bilangan desimal menjadi bilangan bulat.

2. Kemudian pilih menu format dan pilih sub menu angka, kemudian pilih format lainnya, kemudian format angka. Nah sampai disini kalian pilih pada bilangan bulat 12345 kemudian klik terapkan. Nah otomatis yang tadi adalah bilangan desimal sekarang menjadi bilangan bulat.

Untuk merubah secara bilangan desimal secara keseluruhan caranya sama cuma kalian seleski semua sell yang ingin kalian rubah kemudian kalian lakukan cara yang sama.

Baik teman-teman semuanya mungkin itu yang bisa saya sampaikan, kurang lebih mohon maaf semoga bisa bermanfaat selamat siang dan selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment