Terciduk! Sosok dibalik Kostum Robot Transfomer yang Menghibur Warga Pasar Tiban - mas-ichal.blogspot.com

Friday, August 24, 2018

Terciduk! Sosok dibalik Kostum Robot Transfomer yang Menghibur Warga Pasar Tiban

Selamat pagi teman-teman semuanya pagi hari ini saya ingin berbagi cerita, berbagi pengalaman saya, terkait dengan hal-hal yang unik, mungkin saja lucu. Ceritanya terjadi pada hari Minggu pagi ketika saya dan keluarga sedang menikmati indahnya pagi, kemudian kami sempatkan jalan-jalan di sekitar Pasar Tiban di daerah Setiabudi Banyumanik Semarang.

Pada artikel sebelumnya saya sudah menceritakan tentang kreativitas para pencari rezeki yaitu kreativitas mereka membuat kostum robot Transformer, di mana ada hal yang mengganjal pada pikiran saya, siapa sih yang ada di dalam kostum robot tersebut, kadang kita bertanya mungkin orangnya keren atau bagaimana, tapi pada kenyataannya, ketika saya tak sengaja melihat sesosok orang yang sedang memakai kostum robot tersebut untuk memulai penampilannya, ternyata tidak sesuai dengan perkiraan saya.

Seseorang yang mengenakan kostum robot Transformer tersebut tak lain dan tak bukan adalah orang seperti kita, seorang pedagang dan usianya juga sudah tua jadi jauh dari gambaran saya, tapi ada hal yang menarik di sini adalah perjuangan beliau perjuangan dalam mencari rezeki, perjuangan untuk mencari nafkah untuk keluarganya.

Kreativitas beliau yang tiada henti untuk mencari rezeki termasuk untuk mencari rezeki yang halal dan baik itu adalah hal yang luar biasa. Nah ada pelajaran atau Hikmah yang bisa kita ambil dari kostum robot Transformer yaitu beliau bukan hanya mencari rezeki saja tetapi dengan jalur yang baik, dengan jalur menghibur anak-anak.

Nah apakah kalian tahu bagaimana cara mengenakan kostum Transformers? ternyata untuk memakai kostum tersebut harus dibantu minimal 1 orang. Bantuan dari teman beliau sangat membantu ketika beliau harus menggunakan bagian kostum seperti tangan, kepala dan bagian lainnya dan yang paling susah di sini sebenarnya adalah menggunakan atau memakai bagian kaki, karena bagian kaki itu di desain sangat tinggi sekitar 1 hingga 1,5 meter dari tanah, sehingga beliau harus digendong untuk masuk ke dalam kaki robot Transformer.

Baik teman-teman semuanya semoga yang sedikit ini bisa menambah semangat kita untuk tidak lelah dan terus selalu berusaha untuk mencari rezeki dan berbuat baik. Semoga cerita ini menjadi inspirasi bagi kita semua yang masih muda ataupun yang seusia. Semoga bermanfaat. Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

No comments:

Post a Comment