Baik langsung saja, ikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Silahkan sekarang buka dulu aplikasi CorelDraw kalian, disini saya menggunakan aplikasi CorelDraw X6.
2. Silahkan kalian membuat halaman baru untuk ukuran kertasnya terserah.
3. Kemudian silahkan kalian tuliskan teks dengan ukuran yang agak besar.
4. Kemudian kita ganti font style nya agar terlihat lebih jelas, kalau bisa ganti dengan style Arial Black.
5. Klik pada tulisan dengan menggunakan pick tool kemudian Klik Kanan pada objek properties nah pada bagian font color pilih fountain fill kemudian pilih setting.
6. Pada pilih pada colorblend pilih custom, nah setelah kalian pilih custom maka kalian bisa menentukan warna yang kalian suka dengan cara Klik dua kali pada posisi yang kalian inginkan, tentukan mana yang kalian inginkan lagi, untuk jumlah warna karena ini custom berarti terserah kita untuk gradasi warna, kita bisa buat sebanyak yang kita inginkan ataupun sesuai yang kita inginkan.
7. Kemudian klik Ok, maka gradasi warna yang kita buat secara otomatis ditambahkan ke text yang kita buat.
Mungkin hanya itu yang bisa saya sampaikan, semoga yang sedikit ini bisa bermanfaat. Akhir kata. Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
No comments:
Post a Comment