Ketika saya mencari pekerjaan di daerah Pati tempat tinggal istri saya, banyak sekali cobaan yang saya dapatkan, di sana juga saya juga tidak mendapatkan pekerjaan hingga akhirnya hijrah ke Semarang, tempat tinggal Ibu kandung saya, Alhamdulillah tidak begitu lama saya mendapatkan panggilan dari SMP Islam Nurus Sunnah untuk menjadi pengajar di sana.
Karena basic saya dari bidang IT tanpa ilmu mengajar maka sangat susah bagi saya untuk menjadi seorang guru awalnya, lama-kelamaan saya belajar Bagaimana menjadi pengajar yang baik, bagaimana cara memberikan ilmu menyalurkan ilmu mentransfer ilmu kepada siswa, dan Alhamdulillah bisa hingga sekarang.
Ilmu yang saya dapatkan sebagai guru ini tak lepas dari murid saya yang saya didik pada tahun 2013-2014, kalian bisa melihat foto atau gambar mereka yang saya lampirkan di atas. Mereka murid saya tetapi mereka juga guru saya dimana saya banyak menimba ilmu dari mereka, bagaimana cara mendidik mereka dengan baik, bagaimana mengatasi rasa grogi, bagaimana cara berkata yang baik, bagaimana cara berkomunikasi yang baik, mereka mengajarkan saya banyak hal dan saya sangat rindu dengan mereka.
Mereka adalah murid saya yang pertama dan guru saya yang pertama sebagai seorang pendidik. Bukan hanya murid saya tetapi juga teman sejawat teman guru saya yang masuk juga pada tahun 2013-2014 sebagai formasi tenaga pengajar.
Sekarang banyak di antara teman-teman saya sudah pindah dari SMP Islam Nurus sunnah dan mengajar di sekolah yang lain tetapi Alhamdulillah saya masih bisa bertahan hingga sekarang.
Saya ingin menyampaikan bawah saya rindu dengan kalian teman-teman semuanya baik murid saya, maupun teman-teman guru saya. Saya rindu kepada kalian semua semoga kerinduan ini akan diganti oleh Allah dengan yang lebih baik. Semoga kita bisa dipertemukan di surganya Allah Subhanahu Wa Ta'ala kembali. Amiin.
No comments:
Post a Comment